Home » » Cara Melancarkan ASI

Cara Melancarkan ASI

Air Susu Ibu (ASI) merupakan makanan terbaik untuk bayi dibandingkan susu formula atau lainnya, Namun, pada beberapa ibu menyusui, pengeluaran ASI terhambat sehingga tidak lancar. Hal ini tentunya akan berpengaruh terhadap asupan gizi, kesehatan, dan pertumbuhan bayi.


Penyebab
Jika ASI tidak lancar, bisa jadi karena pengaruh dari hormon estrogen, karena setiap manusia berbeda kadar hormonnya, dan bisa juga pengaruh dari makanan
Berikut ada beberapa ramuan herbal yang dapat melancarkan ASI
Ramuan 1
Daun katuk secukupnya
Biji jagung secukupnya
  1. Cuci bersih semua bahan, lalu buat sayur bening.
  2. Makan setiap hari hingga ASI keluar dan lancar.
Ramuan 2
75 g kacang tanah
200 g buah pepaya setengah matang
200 g ubi jalar
75 g susu segar
Gula aren secukupnya
  1. Cuci bersih semua bahan, rebus dengan 400 cc air hingga mendidih.
  2. Minum airnya dan makan isinya.
Ramuan 3
30 g temulawak, kupas
  1. Sebelum di olah cuci terlebih dahulu temulawak, kemudian dihaluskan dengan memberi air 150 cc air bersih, kemudian disaring.
  2. Masak air saringan dari temulawak tadi sampai mendidih, bisa di tambahkan madu saat minum.

0 komentar:

Posting Komentar

Random Post

Popular Post